Materi Pembelajaran Kelas 4 SD Tema 2 Subtema 3 Pembelajaran 2

Senin, 14 September 2020
Assalamualaikum
Selamat pagi anak- anak semuanya...
Semoga kalian selalu sehat ya...
Bagaimana dengan sholat duhanya,Bu guru yakin kalian pasti tidak lupa melaksanakannya ya...
Baik anak- anak mari kita lanjutkan pembelajaran daring kita.
Silahkan simak materi berikut ini !

PKN
Hak merupakan segala sesuatu yang harus kita perleh sedangkan kewajiban segala sesuatu yang harus kita lakukan. Misalnya pemanfaatan sumber energi harus sesuai dengan hak dan kewajiban. Salah satu sumber energi adalah air. Setiap manusia memiliki hak mendapat air untuk mandi minum dan mencuci. Kita juga memiliki kewajiban menghemat penggunaan air. Gunakan air sesuai kebutuhan. Menghemat air adalah kewajiban kita semua.

SBdP
Lagu “Aku Anak Indonesia” ciptaan AT. mahmud mempunyai tempo (sedang) diiringi ketukan dan tinggi rendah nada
silahkan simak lagunya berikut ini !


Nah anak-anak setelah kalian menyimak materi di atas,silahkan kerjakan soal di bawah ini ya..jangan lupa kirim jawaban di WA Bu guru terimakasih🙏
Latihan soal
1. Tuliskan hak dan kewajinan kita terhadap fasilitas yang ada di tempat umum
2. Sebutkan tempo yang digunakan dalam lagu “ Aku Anak Indonesia”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar