Tema 8 subtema 3 pb 6 Kelas 4 SD

 Kelas   : IV

Hari / tanggal : Jumat 16 April 2021

Tema : Daerah tempat tinggalku

Subtema : Bangga terhadap daerah tempat tinggalku

Pembelajaran : 6

Muatan Pembelajaran : SBdP B.Indonesia


Assallamuallaikum... Tabikpun... Alhamdulillah... Kita bertemu dibulan Ramadhan bulan penuh keberkahan dan pengampunan.

Anak-anakku... Jurnaly Ramadhany diisi ibadah dibulan Ramadhan ditingkatkan karena pahalay dilipat gandakan oleh Allah Swt.


 Materi hari ini :

-         SBdP



Jenis dan corak karya seni rupa terapan di wilayah Nusantara sangat banyak atauberaneka ragam, dan dapat berupa karya dua dimensi atau tiga dimensi. Selain rancangan tersebut telah dapat kita rancang dengan berbagai benda seni kriya yang menarik, sketsa karya tiga dimensi dapat kita wujudkan seperti benda aslinya. Kita dapat membayangkan benda tiga dimensi yang akan dibuat dengan melihat gambar.

Membuat hiasan dinding dari lempengan logam dengan teknik pahat atau tumbuk. Alat yang digunakan ialah paku dan martil.

Merancang bayang-bayang dengan corak dan bentuk yang unik dan warna yang menarik banyak yang menyukai.

Merancang barang untuk mainan anak-anak dengan bahan dan teknik sederhana tidak memerlukan bayak waktu dan modal.

Merancang replika dan maket rancangan bangunan dalam bentuk kecil juga disertai dengan skala atau perbandingan.

Silahkan buka link video berikut :

 https://youtu.be/WhCdyV93mb0 


-          Bahasa Indonesia


Menyampaikan hasil identifikasi tokoh pada teks fiksi

      Ayo, ingat Kembali penokohan yang terdapat didalam teks fiksi. Ada tokoh protagonist, antagonis, dan tokoh tambahan. Setiap tokoh tersebut memiliki watak yang sama atupun berbeda. Para tokoh teks fiksi berupa fable juga memiliki peran dan watak. Misalnya, dalam cerita Si kancil dan Buaya, kancil berperan sebagai tokoh protagonist yang berwatak cerdik. Dalam cerita rakyat, ada Bawang merah dan Bawang putih. Peran dan watak tokoh tersebut dapat kita ketahui dan sampaikan dengan cara menulisnya di kertas terpisah.


Nah... Anak-anakku setelah menonton vidio dan melihat gambar karya tiga Dimensi pembelajaran SBdP kita buktikan dengan sebuah karya seni gambarlah sebuah KENDI dibuku gambar. Bu guru tunggu sampai pukul 11.00 wib.


Terima kasih mama dan bunda yang sabar selalu mendampingi pembelajaran daring.

Semoga anak - kita menjadi anak yang soleh dan soleha Aamiin... 🤲🏻🙏Waalaikumsallam wr. wb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar