Materi Tema 4 Subtema 3 Pembelajaran 1 kelas 3 SD

Bahasa Indonesia*

 Mencermati ungkapan atau kalimat saran, masukan dan penyelesaian masalah (sederhana) dalam teks tulis.

Dapat mengidentifikasi ungkapan atau kalimat saran dengan tepat.

Orang yang tinggal di dekat rumahmu disebut tetangga. Apakah kamu mengenal tetanggamu?
Apakah kamu suka bermain dengan tetanggamu?
Sukakah kamu memiliki tetangga?
Setiap orang berkewajiban menjadi tetangga yang baik. Kita wajib bersyukur memiliki tetangga yang baik. Jadilah tetangga yang baik!

Buku Tematik BSE Kemendikbud

Buku Tematik Terpadu

Tes Tertulis
Apakah kalimat-kalimat berikut termasuk kalimat saran? Beri tanda "B" bila benar dan "S" bila bukan
kalimat saran! Beri alasan!
1. Ibu, aku mempunyai teman baru. (   )
2. Sebaiknya kamu mengenal tetangga. (  )
3. Mengenal tetangga adalah kewajiban setiap individu. (  )
4. Sebaiknya kau ajak dia ke rumah! (  )
5. Kenalkan juga kepada teman-temanmu.

*Matematika*

Menyatakan suatu bilangan sebagai jumlah, selisih, hasil kali, atau hasil bagi dua bilangan cacah.

Dapat menentukan dua bilangan cacah yang hasil kalinya diketahui dengan tepat.

Lani dan ibunya ingin berkunjung ke rumah tetangga baru mereka. Ibu membuat kue bawang untuk dibawa. Jumlah kue bawang ibu sebanyak 800 batang. Ibu meletakkan kue bawang ke dalam empat buah toples. Masing-masing toples terisi kue bawang yang sama banyak. Berapa kemungkinan toples yang digunakan? Berapa isi kue bawang di masing-masing toples?


Buku Tematik BSE Kemendikbud

Buku Tematik Terpadu

Tes Tertulis
Bila ibu membeli 10 buah toples, berapa isi masingmasing toples?

Maka jawabannya adalah: 80. Jadi, masing-masing toples berisi 80 buah kue bawang.
Tuliskan kemungkinan lainnya!
Ingatlah bahwa setiap toples harus terisi kue bawang yang sama banyak.

*SBdP*

Mengetahui unsur-unsur rupa dalam karya dekoratif.

Dapat mengidentifikasi bidang dan warna sebagai unsur karya dekoratif dengan tepat.

Lani senang mengamati rumah tetangganya. Lani melihat di setiap rumah terdapat berbagai bentuk bangun datar. Bentuk-bentuk bangun datar apa saja yang sudah kamu ketahui?
Amati bentuk bangun datar di bawah ini!
Warnailah dengan warna merah, kuning, hijau dan biru! Gunakan pensil warna!

Lani juga mengamati warna-warna cat tembok rumah tetangganya.
Lani pun menjadi terinspirasi untuk berkreasi.
Lani ingin berkreasi dengan bentuk bangun datar dan warna yang ia lihat. Ia menggunakan kertas gambar, penggaris, pensil, dan pensil warna.


Buku Tematik BSE Kemendikbud

Buku Tematik Terpadu

Tes Tertulis
Amati gambar yang dibuat Lani! Menggambarlah seperti Lani ! Berkreasilah sesukamu! Pilih bentuk dan warna yang kamu sukai! Gunakan kertas gambar dan pensil warna!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar